Implementasi Sistem Informasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di SMA N 6 Tanjung Jabung Timur

Authors

  • Muhammad Ismail Universitas Dinamika Bangsa
  • Renaldi Yulvianda Universitas Dinamika Bangsa

DOI:

https://doi.org/10.33998/jakakom.2022.2.2.102

Abstract

SMA N 6 Tanjung Jabung Timur menerapkan sistem penerimaan peserta didik baru (PPDB) secara manual/ konvensional yaitu para siswa yang ingin mendaftar harus mengisi data diri/identitas di google form (link pendaftaran didapat di website SMA N 6 TJT ataupun disebar melalui media sosial), setelah proses pengisian selesai para calon siswa harus melakukan registrasi ulang dengan datang langsung ke sekolah sesuai jadwal yang ditentukan dan melakukan pembayaran lainnya. Hal tersebut menjadi kendala untuk para pendaftar yang memiliki lokasi yang sangat jauh dari sekolah dan termasuk pihak pengelola data pendaftar yang rentan terjadi kesalahan saat validasi data pendaftar. Dengan permasalahan tersebut maka perlu adanya sistem yang terkomputerisasi terkait penerimaan peserta didik baru (PPDB) yang dapat diakses kapan dan dimana saja. Adapun tujuan penelitian ini adalah menghasilkan sistem dengan interface yang memudahkan dengan menggunakan metode waterfall yang mengacu kepada rekayasa perangkat lunak (memiliki tahapan yang jelas dan terstruktur serta memudahkan). Penelitian ini menghasilkan sistem penerimaan peserta didik baru (PPDB) SMA N 6 Tanjung Jabung Timur dengan menu login, menu informasi, menu pendaftaran, menu pengolahan data profil, menu pengolahan informasi, menu pengolahan data pendaftar, menu pengolahan data periode dan menu cetak laporan.

Kata Kunci: Sistem Informasi; Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB); SMA N 6 Tanjung Jabung Timur; Waterfall; Use Case Diagram

Downloads

Download data is not yet available.

References

K. Puspita, Y. Alkhalifa, and H. Basri, “Rancang Bangun Sistem Informasi Penerimaan Peserta Didik Baru Berbasis Website Dengan Metode Spiral,” J. Paradig., vol. 23, no. 1, pp. 35–41, 2021.

I. G. P. Darya, “Evaluasi Implementasi Sistem Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di Kota Balikpapan, Indonesia,” J. Penelit. Pendidik., vol. 20, no. 1, pp. 32–41, 2020.

Jimmie, M. I. Ma’ruf, and D. Mahendra, “Sistem Informasi Penerimaan Siswa Baru Berbasis WEB Di Sekolah Menengah Pertama Negeri 43 Palembang,” J. Digit. Teknol. Inf., vol. 1, no. 2, pp. 98–105, 2020.

N. A. Ramdhan and D. Wahyudi, “Sistem Informasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Berbasis WEB Di SMP Negeri 1 Wanasari Brebes,” Inf. Technol. J. UMUS, vol. 1, no. 1, pp. 56–65, 2019.

T. Hidayat, M. Muttaqin, and Djamaludin, “Sistem Informasi penerimaan Peserta Didik Baru Online Berbasis Website di Yayasan Pendidikan Arya Jaya Sentika,” J. Sist. Komput., vol. 9, no. 1, pp. 7–14, 2020.

L. I. Sari, E. Helmud, W. A. Probonegoro, and S. Lestari, “Pemanfaatan Web Sebagai Sistem Informasi PPDB Pada SLBN Kota Bangka Tengah,” J. Ilmu Komput. dan Teknol. Inf., vol. 5, no. 2, pp. 64–73, 2020.

M. F. Hasa, Nurfitri, and R. N. I. Wahono, “Sistem Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Berbasis Website di Sekolah MI Muhammadiyah 2 Kabupaten Sorong,” J. INSECT, vol. 7, no. 1, pp. 17–25, 2021.

K. C. Laudon and J. P. Laudon, Management Information Systems. Harlow: Penerbit Pearson, 2014.

I. H. Santi, Analisa Perancangan Sistem. Jawa Tengah: PT. Nasya Expanding Management, 2020.

D. A. Ningtyas, M. Badrul, and D. N. Sullistyawati, “Sistem Informasi Penerimaan Peserta Didik Baru Pada SMP AR-Ridha Jakarta,” J. TECHNO Nusa Mandiri, vol. 15, no. 1, pp. 19–23, 2018.

C. S. Triwiniastuti and B. S. Sulasmono, “Evaluasi Program PPDB Berbasis Zonasi Di SMP Negeri 2 Pabelan,” J. Manaj. Pendidik., vol. 7, no. 1, pp. 33–46, 2020.

R. S. Pressman and B. R. Maxim, Software Engineering. New York: Penerbit McGraw-Hill, 2020.

A. A. Wahid, "Analisis Metode Waterfall Untuk Pengembangan Sistem Informasi," J. Infor dan Manajemen STMIK, 2020.

K. E. Kendall and J. E. Kendall, System Analysis And Design. America: Penerbit Pearson, 2014.

Nafiudin, Sistem Informasi Manajemen. Jawa Timur: Qiara Media, 2019.

D. R. Prehanto, Konsep Sistem Informasi. Surabaya: Penerbit Scopindo Media Pustaka, 2020.

A. Dennis, B. H. Wixom, and R. M. Roth, System Analysis And Design. America: Penerbit Jhon Wiley & Sons, Inc, 2015.

Published

2022-09-30

Abstract views:

373

PDF Download:

331

DOI:

10.33998/jakakom.2022.2.2.102

Dimension Badge: