PERANCANGAN APLIKASI INFORMASI TEMPAT PEMBUANGAN SAMPAH TERDEKAT DI KOTA JAMBI BERBASIS ANDROID (STUDI KASUS: DINAS KEBERSIHAN KOTA JAMBI)

Authors

  • Eifel Rio Choiri
  • Beny Beny
  • Agus Nugroho

Abstract

Semakin meningkatnya pertumbuhan suatu penduduk setiap tahunnya dapat menyebabkan permasalahan kompleks yang berdampak pada lingkungan di Kota Jambi. Salah satunya adalah masalah pencemaran lingkungan yang diakibatkan oleh sampah. Banyak masyarakat Kota Jambi yang membuang sampah disembarang tempat. Hal itu disebabkan karena banyak masyarakat yang belum mengetahui lokasi tempat sampah yang dekat dengan tempat tinggal. Berdasarkan hal tersebut maka dirancanglah suatu aplikasi informasi tempat sampah terdekat berbasis android dengan menggunakan sistem layanan berbasis lokasi. Layanan berbasis lokasi merupkan sebuah layanan informasi yang dapat diakses dengan perangkat bergerak melalui jaringan dan mampu menampilkan posisi secara geografis yang berfungsi untuk mengidentifikasi lokasi seseorang atau objek tertentu. Adapun sistem yang dibangun menggunakan UML (Unified modeling language) seperti use case diagram, class diagram dan activity diagram. Aplikasi tersebut dapat digunakan sebagai sarana untuk menambah dan mencari lokasi tempat pembuangan sampah yang terdekat dari lokasi pengguna yang dapat diakses dengan menggunakan android dimana saja dan kapanpun. Selain itu juga aplikasi ini dapat digunakan untuk melaporkan masalah terkait tempat pembuangan sampah kepada Dinas Kebersihan Kota Jambi, seperti: sampah sudah penuh dan tidak kunjung diambil oleh petugas Dinas Kebersihan. Tujuan penelitian ini adalah agar lingkungan Kota Jambi  menjadi bersih dan sehat.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2017-08-31

Abstract views:

133

PDF Download:

84

Dimension Badge:

How to Cite

Rio Choiri, E., Beny, B., & Nugroho, A. (2017). PERANCANGAN APLIKASI INFORMASI TEMPAT PEMBUANGAN SAMPAH TERDEKAT DI KOTA JAMBI BERBASIS ANDROID (STUDI KASUS: DINAS KEBERSIHAN KOTA JAMBI). Jurnal PROCESSOR, 10(2), 556–569. Retrieved from https://ejournal.unama.ac.id/index.php/processor/article/view/273

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>