PENERAPAN METODE HIERARCHY TOKEN BUCKET DALAM MANAJEMEN BANDWITH PADA SMK VETERAN JAMBI
Abstract
Dengan majunya perkembangan perangkat teknologi informasi dalam era ini membuat hampir semua orang tidak mau ketinggalan informasi dalam menjalankan berbagai aktivitasnya, maka dari itu hampir semua orang bisa mengakses informasi dimana saja dan kapan saja melalui handphone maupun notebook yang telah dilengkapi dengan jaringan internet. Seperti halnya di SMK Veteran Jambi, siswa dan siswi dapat mengakses internet melalui hotspot yang telah disediakan oleh sekolah dengan notebook atau handphone yang mereka miliki untuk mencari informasi pendukung dalam proses kegiatan belajar. Agar pemakaian internet pada SMK Veteran Jambi bisa optimal dalam area hotspot maka diperlukan suatu kontrol untuk memanajemen akses pemakaian bandwith. Dalam penelitian ini, menggunakan metode Hierarchy Token Bucket (HTB) untuk mengatur bandwith sesuai dengan kebutuhan pemakainya