Penerapan Metode EDAS Dalam Pemeringkatan Kompetensi Instruktur Pada BBPVP Medan

Penulis

  • Andreas Gerhard Simorangkir Universitas Budi Darma
  • Mesran Mesran Universitas Budi Darma
  • Rian Syahputra Universitas Budi Darma

DOI:

https://doi.org/10.33998/mediasisfo.2022.16.2.1267

Kata Kunci:

EDAS, instruktur, kompetensi, spk, pemeringkatan

Abstrak

Instruktur merupakan unsur terpenting yang harus ada pada sebuah kegiatan belajar dalam pelatihan kerja. Seorang instruktur di dalam suatu program pelatihan kerja haruslah benar-benar professional dan berkualitas. Kunci utama yang harus dipunyai oleh setiap instruktur ialah kompetensi. Perlu dilakukan pemeringkatan kompetensi instruktur dalam sebuah pelatihan kerja pada BBPVP Medan. Pemeringkatan kompetensi instruktur ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja dan semangat kerja dari masing-masing instruktur tersebut. Beberapa kriteria yang disarankan oleh penulis yaitu keterampilan mengajar, kemampuan berkomunikasi, keterampilan sosial, lama bekerja, stabilitas emosi dan sertifikat yang pernah diperoleh. Dari permasalahan sangat tepat bila menerapkan SPK. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode EDAS. Metode EDAS digunakan sebagai bahan perhitungan dalam penelitian. Hasil pemeringkatan kompetensi instruktur yaitu untuk kompetensi sangat baik alternatif A14, A6, A13 dan A3, untuk kompetensi baik alternatif A8, A10, A7 dan A9, untuk kompetensi cukup baik alternatif A5, A12, A16 dan A2, untuk alternatif kurang baik alternatif A15, A11, A4 dan A1. Maka dapat disimpulkan bahwa instruktur yang memiliki kompetensi sangat baik dan baik merupakan instruktur yang memiliki kompetensi yang paling baik dibandingkan instruktur yang memiliki kompetensi yang cukup baik dan kurang baik.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Diterbitkan

2022-10-31

Abstract views:

286

PDF Download:

427

DOI:

10.33998/mediasisfo.2022.16.2.1267

Dimension Badge:

Cara Mengutip

Simorangkir, A. G., Mesran, M., & Syahputra, R. (2022). Penerapan Metode EDAS Dalam Pemeringkatan Kompetensi Instruktur Pada BBPVP Medan. Jurnal Ilmiah Media Sisfo, 16(2), 104–118. https://doi.org/10.33998/mediasisfo.2022.16.2.1267