ANALISIS DAN PEMODELAN SISTEM INFORMASI PERPUSTAKAAN (STUDI KASUS : FAKULTAS TARBIYAH IAIN SULTAN THAHA SYAIFUDDIN JAMBI)
Kata Kunci:
Perpustakaan, Sistem, Pemodelan, PrototipeAbstrak
Perpustakaan merupakan salah satu sarana dimana anggota perpustakaan dapat menambah wawasan dengan mencari informasi yang dibutuhkan untuk menambah pengetahuan dan merupakan salah satu sendi utama didalam dunia pendidikan. Perpustakaan perlu dikelola dan diadministrasikan dengan baik untuk memudahkan proses kegiatan pada perpustakaan dapat dijalankan dengan baik, salah satunya dengan penerapan teknologi komputer atau sistem informasi berbasis teknologi komputer.
Pada perpustakaan yang terdapat pada fakultas Tarbiyah IAIN Sultan Thaha Syaifuddin Jambi, pengelolaan data-data serta kegiatan rutin diperpustakaan tersebut sudah menggunakan aplikasi Microsoft Word dan Microsoft Excel, pemanfaatan aplikasi ini digunakan untuk pendataan buku-buku, pengelolaan data anggota, dan pembuatan kartu perpustakaan serta untuk proses peminjaman dan pengembalian buku masih dilakukan dengan pencatatan dibuku-buku agenda sehingga menimbulkan berbagai macam permasalahan diantaranya sering terjadinya redundansi data. Oleh sebab itu penelitian ini bertujuan untuk membuat modeldan prototipe sistem informasi perpustakaan untuk Fakultas Tarbiyah IAIN Sultan Thaha Syaifuddin Jambi. Pada penelitian ini pemodelan sistem dibuat dengan menggunakan tools UML (Unified Modeling Language) yakni : Use case diagram, Activity diagram, dan Class diagram. Prototipe sistem dibuat dengan menggunakan aplikasi GUI Design.Penelitian ini menghasilkan sebuah model dan prototipe sistem informasi perpustakaan untuk fakultas Tarbiyah IAIN Sultan Thaha Syaifuddin Jambi sesuai kebutuhan dan kondisi pada organisasi tersebut yang memberikan gambaran yang lengkap tentang spesifikasi sistem yang dibutuhkan yang akan dibangun.