Prototype Sistem Inventarisasi Barang Milik Negara (SIBAMIRA) pada Universitas Jambi

Authors

  • Reni Aryani Universitas Jambi
  • Rizqa Raaiqa Bintana Universitas Jambi
  • Daniel Arsa Universitas Jambi
  • Zainil Abidin Universitas Jambi

DOI:

https://doi.org/10.33998/mediasisfo.2023.17.1.194

Keywords:

inventarisasi, barang milik negara (BMN), sistem , prototyping

Abstract

Setiap barang milik negara (BMN) harus dicatat dan dilaporkan dengan baik dan benar sesuai dengan aturan yang berlaku. Universitas Jambi sebagai salah satu penyelenggara pendidikan tinggi dibawah Kemendikbudristek diwajibkan melakukan inventarisasi BMN setidaknya satu kali dalam lima tahun. Proses inventarisasi BMN di seluruh unit kerja di lingkungan Universitas Jambi masih dilakukan dengan cara manual sehingga tidak efektif dan tidak optimal  dalam mengelola data inventaris. Tujuan dari penelitian ini adalah mengembangkan sistem inventarisasi barang milik negara (BMN) di Universitas Jambi. Pengembangan sistem yang dilakukan menggunakan metode prototyping, yang terdiri dari tahapan analisis kebutuhan, membuat prototype, evaluasi prototype, pengkodean sistem, pengujian sistem, evaluasi sistem, dan menggunakan sistem. Penelitian ini menghasilkan prototipe Sistem Informasi Inventarisasi Barang Milik Negara yang diberi nama SIBAMIRA yang dapat digunakan untuk meningkatkan digitalisasi proses inventarisasi barang milik negara, khususnya di Universitas Jambi.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-04-30

Abstract views:

217

PDF Download:

250

DOI:

10.33998/mediasisfo.2023.17.1.194

Dimension Badge:

How to Cite

Aryani, R., Bintana, R. R., Arsa, D., & Abidin, Z. (2023). Prototype Sistem Inventarisasi Barang Milik Negara (SIBAMIRA) pada Universitas Jambi. Jurnal Ilmiah Media Sisfo, 17(1), 61–72. https://doi.org/10.33998/mediasisfo.2023.17.1.194