Perancangan Prototipe Sistem Pendaftaran Online Rumah Sakit Untuk Pelayanan Poli Berbasis Android
DOI:
https://doi.org/10.33998/mediasisfo.2020.14.2.901Keywords:
pendaftaran online, sistem antrian, poliklinik, perancangan prototype, androidAbstract
RSUD H. Abdul Manap adalah rumah sakit milik pemerintah daerah kota Jambi yang terus berupaya untuk meningkatkan layanan serta standar kualitas rumah sakit dari berbagai sisi, antara lain pemanfaatan teknologi informasi. Proses Pendaftaran pasien pada Rumah Sakit ini masih dilakukan dengan model konvensional sehingga dengan tingkat kunjungan yang tinggi kadangkala terjadi penumpukan di ruang tunggu Front Office. Dengan tingginya tingkat pendaftaran tersebut, maka berdampak pula pada tingkat antrian yang tinggi pada pelayanan poliklinik Rumah Sakit. Kadangkala pasien sampai menunggu di luar ruang tunggu poliklinik, sehingga ada pasien yang tidak mendengar ketika namanya dipanggil dan menyebabkan namanya dilewatkan serta tidak mengetahui nomor urutan yang telah dipanggil. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang purwarupa sistem pendaftaran online rumah sakit untuk pelayanan poli berbasis android, dimana di dalam sistem pendaftaran tersebut terdapat pula layanan antrian untuk poliklinik. Metodologi yang digunakan dalam perancangan ini adalah dengan melakukan identifikasi masalah, studi literatur, pengumpulan data, prototyping modeling dan penulisan laporan. Penelitian ini menghasilkan sebuah prototype sistem pendaftaran online rumah sakit untuk pelayanan poli berbasis android yang mengolah sistem pendaftaran dan antrian pada layanan poliklinik Rumah Sakit Umum Daerah H. Abdul Manap Kota Jambi, sehingga dapat mengurangi permasalahan pada model konvensional sebelumnya